Pendidikan

Pendidikan

Iklan

terkini

Lotim Peringati Harkitnas ke-117, Wujudkan Indonesia Kuat Bersama

Selasa, 20 Mei 2025, 21.32 WIB Last Updated 2025-05-20T13:32:32Z
Lotim Peringati Harkitnas ke-117, Wujudkan Indonesia Kuat Bersama. dok/pkp


Selong, LokalNews.id – Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 Tingkat Kabupaten Lombok Timur (Lotim) berlangsung khidmat pada Selasa (20/5) di halaman Kantor Bupati. Mengusung tema "Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat", peringatan ini selaras dengan arah pembangunan nasional dalam Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.


Wakil Bupati Lombok Timur, H. Moh. Edwin Hadiwijaya, bertindak sebagai Inspektur Upacara. Dalam kesempatan tersebut, ia membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Digital (Komdigi) RI, Muetya Viada Hafid.


“Hari Kebangkitan Nasional bukan sekadar peringatan tanggal, melainkan refleksi sejarah perjuangan bangsa yang kini menghadapi tantangan baru di era global,” bunyi sambutan yang disampaikan Wabup Edwin.


Menurut Menteri Komdigi, bangsa Indonesia saat ini dituntut untuk mampu beradaptasi di tengah perubahan global yang begitu cepat. Karena itu, pemerintah menetapkan Asta Cita sebagai kompas utama pembangunan nasional—berlandaskan semangat kebersamaan, kolaborasi, dan persatuan lintas sektor.


Ia juga memaparkan capaian 150 hari Pemerintahan Prabowo-Gibran. Di antaranya, program makan bergizi gratis yang telah menyentuh lebih dari 3,5 juta anak, layanan kesehatan gratis bagi 777.000 masyarakat, serta pembentukan Danatara Investment Agency untuk mengelola kekayaan nasional secara terarah.


Dalam pembangunan manusia, pemerintah mempercepat pendirian pusat pelatihan vokasi dan talenta digital, termasuk rencana peresmian AI Centre of Excellence di Papua. Pemerintah juga menegaskan komitmen terhadap perlindungan anak di ruang digital melalui regulasi tata kelola yang etis dan aman.


Upacara Harkitnas kali ini diikuti oleh Sekretaris Daerah Lombok Timur, unsur TNI/Polri, Forkopimda, organisasi wanita, ASN, serta para pelajar. Momentum ini diharapkan menjadi motivasi untuk melangkah bersama menuju Indonesia yang kuat, adil, dan beradab.


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Lotim Peringati Harkitnas ke-117, Wujudkan Indonesia Kuat Bersama

Terkini

Pk husnul

Close x